Bismilahirrahamanirrahim
Assalamualaikum Wr.Wb.
Innalilahi Wainalilahi Rojiun, dari Allah kembali kepada-Nya, bentuk ujian merupakan disyariatkan oleh Allah SWT saat menghadapi ujian apapun, karena itu perlu kita menyadari sekuat apapun seseorang pasti nantinya akan kembali kepada Rabby, sebagai pencipta langit dan bumi ini, untuk dimintakan pertanggungjawabanya saat diberikan umur ke dunia, sebagai ladang amal kepada-Nya.
Selawat salam semoga terlimpah curahkan kepada junjungan nabi Muhammad SAW, para keluarga, sahabat, umat dan termasuk kia semoga senantiasa dalam istoqomah untuk menjalankan ibadah sesuai dengan perintah Allah dan Rasul Nabi Muhammad SAW, amin.
Saudaraku pecinta media dakwah dirahmati Allah SWT, pada hari Selasa tanggal 18 Februari 2014, telah berpulang ke Rahmatullah Ibu Hj. Mariana Binti H.Muhammad Djalal pada usia 63 tahun dengan tenang, di Perumahan Bumi Ciluar (BCI) RT.01/RW.008 Kelurahan Ciluar, Kecamatan Bogor Utara, Kota Bogor.
Semasa hidupnya, bagai seorang ibu patuh dan taat kepada Allah SWT selama ini telah diuji dengan sakit berupa sakit jantung dalam beribadah tidak mengenal lelah apalagi sakit, sampai-sampai untuk menghadiri pengajian dengan cara tertatitih menggunakan sepeda motor untuk datang ke masjid Attaqwa.
Hal ini menjadikan orang pertama penghuni perumahan BCI sejak tahun 1990 lalu, warga muslim sangat kehilangan sosok ibu yang murah senyum dan selalu disiplin dalam mendidik anak-anaknya, selalu mewarnai dalam kehidupan bermasyarakat dan beragama di BCI tersebut.
Jenazah sesaat sebelum di sholatkan di Masjid Attaqwa, KH. Musyafa mengenang ibu Hj. Mariana merupakan sosok penuh perjuangan sejati dalam beribadah kepada Allah SWT.
“Beliau ini, kendati didera
sakit dengan penuh tertatih-tatih untuk datang ke masjid ini setor setoran ayat
Al Quran kepada Pak Kudang,” ujar Musyafa mengenang Hj.Mariana dihadapan
keranda yang akan disholatkan.
Oleh karena itu, menurut Musyafa, ibu Mariana termasuk orang-orang sholehah dipanggil Allah SWT, termasuk sakit-sakitnya selama ini merupakan salah satu meringankan hisyab di alam kubur nantinya.
Isya Allah, segala hafalan yang belum katam di alam kubur akan diteruskan oleh para Malaikat, tegasnya, beliau wajib kita tiru segala amalan ibadahnya dan semangat untuk beribadah kepada Allah SWT.
Ketua RW.008, Azis Muslim, menyampaikan belasungkawa sedalam-dalam atas berpulang ke Rahamtullah ibu. Hj. Mariana Binti H. Muhammad Djalal merupakan sosok patut diteladani dan dicontoh.
Beliau, ujarnya, disamping termasuk orang pertama penghuni di perumahan BCI ini juga dalam menjalani kehidupan selalu bersemangat dalam bentuk apapun, termasuk beberapa tahun terakhir didera sakit jantung terus bergumul diakhir usianya. “Semoga segala amal ibadahnya diterima Allah SWT, amin,” demikian Azis sesaat menjelang disholatkan kepada para warga muslim di BCI.
Selamat jalan ibunda-ku, semoga Allah melapangkan jalan di alam kubur dan kita yang ditinggalkan senantiasa bisa meneladani dalam beribadah kepada Allah SWT, amin.
Waalaikum Salam Wr.Wb.
Semoga bermanfaat
===================================
Seluruh Jamaah dan Pengurus DKM Masjid Attaqwa BCI
Mengucapkan
Innalilahi Wainalilah Rojiun
Telah Berpulang Ke-Rahmatullah Ibunda Hj. Mariana Binti H.Muhammad Djalal
Pada Hari Selasa Tanggal 18 Februari 2014
di Makamkan di TPU BCI, Tarikolot Kota Bogor
Semoga amal ibadahnya diterima Allah SWT, keluarga ditinggalkan diberikan ketabahan dan ketegaran, amin
Ttd
Pengurus DKM
0 komentar:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !